RANCANG BANGUN SISTEM PAKAR PELATIHAN PERBAIKAN HANDPHONE DENGAN DELPHI


RANCANG BANGUN SISTEM PAKAR PELATIHAN PERBAIKAN HANDPHONE DENGAN DELPHI

Riny Sulistyowati[1] dan Eki Dian Puspawati[2]
Jurusan Teknik Elektro, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya [1,2] Email : –

ABSTRAK

Sistem Pakar suatu sistem yang menggunakan pengetahuan manusia yang terekam dalam komputer untuk memecahkan persoalan yang memerlukan keahlian manusia. Sistem pakar diterapkan untuk mendukung aktivitas pemecahan masalah. Sistem Pakar ini dibutuhkan untuk membantu memudahkan untuk penyelesaian suatu kerusakan handphone. Untuk mempermudah proses alur perbaikan handphone, maka diperlukan bantuan sebuah sistem pakar dengan metode pelacakan maju (forward Chaining ). Metode forward chaining adalah sebuah metode yang menggambarkan inputnya berupa data base diproses untuk memperoleh kesimpulan yang benar. Implementasinya dengan menggunakan program Delphi 7 sebagai interface untuk merancang sebuah sistem pakar perbaikan handphone. Dari analisa tiga jenis handphone tipe GSM biasa (GlobalSistem for Mobile) GT-E1080, CDMA (Code Division multiple Acces) SCH-E189, tablet GSM Android GT-P3100 dan GSM android ( GT-I 9300). Untuk tipe GT-E1080 maka ditemukan kerusakan mati (power) dan suara (Speaker) di uji dengan system pakar berhasil 90 % dari 10 sampel. Untuk tipe SCH-E189 kerusakan bagian mikrophone di uji dengan system pakar berhasil 100 % dari 7 sampel.Tipe GT-I9300 kerusakan speaker,tidak bisa baca SIM , macet (hank).Dari 15 sample, berhasil 74 %. Tipe P3100 kerusakan mati, tidak bisa baca SIM, dan macet (hank). Dari 10 sample yang diuji, 80 % berhasil. Total terdapat 42 sample handphone yang terlah diuji menggunakan sistem pakar ini, dan yang berhasil terdapat 35 handphone. Rata-rata prosentase keberhasilan adalah 83 %.

Seminar terapan II th 2014