PENERAPAN METODE HOUGH LINE TRANSFORM UNTUK MENDETEKSI PINTU RUANGAN MENGGUNAKAN KAMERA


Syahri Muharom

Jurusan Teknik Elektro Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya Jl. Arief Rachman Hakim, Klampis Ngasem, Sukolilo, Surabaya [email protected]

The camera is often used to identify an object in the field of view of the camera. The door is one of the most important parts of a room, where to access entry of a person in the room, in this study camera used to detect the presence of the door of room. The process for detecting the door is by the identification of the characteristics of the door of room, the image of door captured by camera and image converted into gray, with edge detection image convert be binary form, and hough line transform to detecting of door characteristic. From the results of image processing using the hough line transform, image be line pattern at the frame of door, the lines is used as a parameter in detecting the door of room. The system can detect the door with an average value of 81.3%, with luminance value of less than 120 and more than 350, the level of system accuracy of 73.3%, and the luminance value of 224-230, the system accuracy rate of 93.3%. It can be concluded that the luminance value greatly affect the detection door of the room, and the luminance value of 120-349 with the success rate of 80-93.3%.

Keyword: Camera, Door of the Room, Hough lineTransform ABSTRAK

Kamera sering digunakan untuk mengenali suatu benda dalam bidang pandang kamera. Pintu adalah salah satu bagian terpenting dari suatu ruangan, dimana pintu adalah akses keluar dam masuknya seseorang dalam ruangan tersebut. Dalam penelitian ini kamera difungsikan untuk mendeteksi keberadaan pintu sebuah ruangan. Proses untuk pendeteksian pintu adalah dengan pengenalan ciri-ciri dari pintu ruangan, citra pintu yang di capture kamera diubah menjadi citra gray, dengan edge detection citra menjadi bentuk biner, dan hough-transform. Dari hasil pengolahan citra menggunkan hough-transform, citra menjadi pola garis-garis pada bagian bingkai pintu, garis-garis inilah yang dijadikan parameter dalam mendeteksi pintu ruangan. Sistem dapat mendeteksi pintu dengan nilai rata-rata 81.3%, dimana nilai luminasi sangat mempengaruhi pendeteksian pintu ruangan. Dengan nilai liminasi kurang dari 120 dan lebih dari 350, tingkat akurasi sistem sebesar 73.3%, dan dengan nilai luminasi 224-230, tingkat akurasi sistem sebesar 93.3%. Dapat disimpulkan bahwa nilai luminasi sangat mempengaruhi dalam pendeteksian pintu ruangan, dan dengan nilai luminasi sebesar 120-349 tingkat keberhasilan sebesar 80-93.3%.

Kata Kunci: Kamera, Pintu Ruangan, Hough lineTransform

Full Text

Peer Review