Alternatif Desain Produk Berbahan Tongkol Jagung di Pasar Keputran Surabaya Berbasis Ekonomi Kreatif


Faza Wahmuda

Wahmuda, Faza. 2015. Alternatif Desain Produk Berbahan Tongkol Jagung di Pasar Keputran Surabaya Berbasis Ekonomi Kreatif. Jurnal IPTEK, 19(1), pp.77-86.

Abstrak

Pasar Keputran adalah termasuk pasar induk sayur. Lebih dari 1000 pedagang yang menempati Pasar Keputran Surabaya akibatnya potensi sampah yang terjadi sangat tidak terbatas. Pasar Keputran merupakan tempat pengepulan penjualan sayur mayur. Selain sebagai pengepulan grosir, para penjual juga melayani penjualan eceran yang banyak diminati pembeli karena kebutuhan pokok yang dijual masih segar. Peneliti melihat peluang besar untuk memanfaatkan sampah tongkol jagung sebagai bahan baku produk. Hal tersebut cukup menarik untuk dikembangkan dalam hal mengurangi sampah dengan inovasi pengembangan produk baru dengan harapan dapat memberikan nilai ekonomi yang lebih tinggi dari pada diolah menjadi kompos. Sehingga memberikan peluang usaha bagi industri kerajinan di Kota Surabaya. Didukung pula dengan perkembangan produk kerajinan di Indonesia yang berkembang secara pesat dan permintaan pasar yang semakin tinggi. Hal ini mengakibatkan meningkatnya persaingan, baik dalam negeri maupun luar negeri. Metode yang digunakan adalah pendekatan melalui eksperimen material dan proses untuk mencari alternatif pengembangan produk berbahan tongkol jagung. Hasil ekperimen digunakan untuk pengembangan produk berbahan tongkol jagung sebagai produk sederhana, yaitu elemen estetis. Penelitian ini memuat proses eksperimen pada tongkol jagung yang terbagi dalam beberapa tahapan, yakni proses pembentukan, pemanasan, pengawetan, percampuran dan penggabungan material, serta pewarnaan. Konsep pemberdayaan masyarakat dan rekomendasi produksi produk disajikan dalam penelitian ini. Dilengkapi sosialisasi untuk alternatif desain baru dari bahan tongkol jagung yang mampu memberikan alternatif jawaban permasalahan yang dihadapi di Keputran Market Surabaya.

Kata kunci: jagung, tongkol jagung, limbah, pencemaran lingkungan, pengembangan produk, produk sederhana, ekperimen produk.

Full Text